Salah satu tri dharma perguruan tinggi yang dapat dilaksanakan bagi mahasiswa adalah pengabdian masyarakat yakni kuliah kerja nyata (KKN). Program-program KKN yang biasa dilaksanakan seperti program pada bidang pendidikan, ekonomi, kesehatan, lingkungan bahkan kebudayaan. Kelompok KKN UNS 350 di Desa Ngarap-arap, Kecamatan Ngaringan, Kabupaten Grobogan mengikuti kegiatan kebudayaan berupa karnaval desa yang dilaksanakan dalam rangka memperingati hari kemerdekaan bangsa Indonesia yang ke-77. Dalam rangka memeriahkan kegiatan karnaval desa tersebut, kelompok KKN UNS 350 mengangkat pertunjukan Reog dan Barongan yang menggandeng sanggar seni Jati Laras asal Desa Ngarap-arap Dusun Tahunan. Kegiatan ini membersamai dengan pelaksanaan program kerja pentas seni dengan tujuan untuk memperkenalkan kebudayaan lokal kepada masyarakat umum dan menarik wisatawan agar dapat mempelajari serta melestarikan kesenian tradisional Reog dan Barongan di desa. “Ini merupakan pentas seni terbesar pasca pandemi karena berhasil menampilkan 8 Reog dan 20 Barongan secara bersamaan dari daerah Grobogan, Blora, dan sekitarnya”, terang Bapak Giarto selaku pemilik Barongan Jati Laras Tahunan. “Selain Reog dan Barongan, sanggar seni Jati Laras juga menampilkan tari Jaranan dan tari Jathilan dengan iringan musik tradisional karawitan yang dimainkan oleh masyarakat dari Dusun Tahunan”, tambahnya. Dalam rangka memeriahkan acara Karnaval Desa Ngarap-arap, selain penampilan Reog dan Barongan, ada penampilan kesenian tradisional lainnya dari perwakilan masing-masing dusun dengan tema yang berbeda-beda. Salah satu tarian tradisional yang ditampilkan berupa tarian topeng ireng dari Magelang yang ditampilkan oleh perwakilan Dusun Kagok. Tarian ini diiringi oleh tabuhan gamelan, jedor, truntung dan rebana serta adanya suara gemericing. Suara gemerincing berasal dari lonceng/kelintingan yang dipasangkan di kaki penari yang dimana jika penarinya bergerak dan menari akan menimbulkan suara. “Kami perwakilan Dusun Kagok mengeluarkan kesenian tradisional berupa Tari Topeng Ireng karena di Desa Ngarap-arap dan sekitarnya masih banyak masyarakat yang kurang tahu akan kesenian tradisional Tari Topeng ireng. Sehingga, kami rasa acara karnaval ini merupakan momen yang tepat untuk mengangkat kebudayaan kepada masyarkat sekitar”, ujar Ibu Yatini selaku perwakilan dari Dusun Kagok. Di bawah bimbingan Dosen Pembimbing Lapangan (DPL), KKN Tematik UNS Kelompok 350 berharap semoga acara karnaval Desa Ngarap-arap dapat diadakan secara rutin untuk mengangkat dan mengenalkan kesenian daerah serta menarik minat wisatawan untuk berkunjung ke Desa Ngarap-arap. Selain itu sebagai ajang dalam pelestarian budaya local di desa tersebut. Semoga KKN UNS selalu bermanfaat di masyarakat dengan program kerja di berbagai bidang termasuk kebudayaan. Editor Moh Sayful Zuhri
HARI INI KKN RESMI DITARIK, INI PERSIAPAN MAHASISWA SETELAH 45 HARI DI LOKASI KKN
Kamis (25/8) mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Sebelas Maret resmi ditarik dari lokasi KKN. Kegiatan penarikan dilaksanakan secara hybrid yakni virtual zoom di masing-masing lokasi KKN. Kegiatan KKN diikuti oleh pemerintah daerah dan jajarannya, Camat, Kepala Desa, DPL, mahasiswa, dan tamu undangan. Pada kesempatan kali ini kegiatan penyerahan mahasiswa kepada universitas secara simbolis diwakilkan oleh Ibu Umi Lailatin, S.Sos., M.M selaku Kabid Penelitian dan Pengembangan Bapedda Kabupaten Wonogiri. “Melalui program KKN ini mahasiswa dapat belajar di masyarakat, semoga UNS dan pemda di lokasi KKN selalu bersinergi untuk membangun Indonesia melalui program pengabdian masyarakat ini.” ujar Ibu Umi ketika memberikan sambutan. Harapannya melalui program KKN terdapat sinkronisasi program yang berkelanjutan antara UNS dan pemerintah daerah. Serta selalu terjalin kerja sama yang baik agar pembangunan di daerah dapat teratasi melalui akademisi muda. Penerimaan kembali mahasiswa di kampus dilaksanakan oleh Prof. Dr. Sudibya, M.S selaku Kepala UPKKN UNS. “Terima kasih kepada pemerintah daerah lokasi KKN UNS yang telah memberikan kesempatan kepada adik-adik mahasiswa sehingga dalam 45 hari dapat belajar dan terjun langsung di masyrakat. Untuk mahasiswa setelah kembali ke kampus jangan lupa segera diselesaikan laporan KKN-nya.” ujar Prof. Sudibya ketika memberikan sambutan acara penarikan. Setelah selesai 45 hari di lokasi KKN, mahasiswa masih mempunyai tanggung jawab yakni menyelesaikan luaran-luaran KKN. Luaran KKN merupakan bentuk pelaporan dan hasil program ketika pelaksanaan KKN yang dibagi menjadi 2 yakni luaran bersifat individu dan kelompok. Luaran individu berupa logbook harian dan resume program kerja. Sedangkan luaran bersifat kelompok seperti video dokumenter, press release, artikel pengabdian masyarakat dan LPJ dan SPJ KKN. Semoga mahasiswa sebagai salah satu agent of change di masyarakat melalui program KKN dapat selalu memberikan kebermanfaatan. KKN merupakan salah satu program pengabdian masyarakat di perguruan tinggi. Semoga mahasiswa KKN UNS selalu mengbdikan diri bagi nusa dan bangsa serta dapat mengimplementasikan keilmuannya di masyarakat. Penulis Moh Sayful Zuhri
Kolaborasi Mahasiswa KKN Desa Gulon Kabupaten Magelang dengan Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu dalam membuat Sistem Pasar Digital.
Direktorat Reputasi Akademik dan Kemahasiswaan Universitas Sebelas Maret (DRAK UNS) Surakarta mengadakan kunjungan ke Kantor Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Magelang pada hari Selasa, 2 Agustus 2022. Kunjungan kali ini dilakukan guna memenuhi undangan rapat koordinasi dari Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Magelang. Hal ini terkait tentang kerja sama mahasiswa KKN di desa Gulon Kabupaten Magelang dengan Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu dalam pendampingan pengusaha UMKM untuk mendapatkan Nomor Induk Berusaha (NIB) guna Peningkatan Kesejahteraan Melalui Digital Marketing. Direktur Reputasi Akademik dan Kemahasiswaan UNS, Dr. Sutanto, S.Si. DEA. menyampaikan bahwa mahasiswa KKN di Desa Gulon nantinya akan mendampingi masyarakat dalam hal ini pengusaha UMKM untuk mendapatkan Nomor Induk Berusaha. Langkah awal yang telah dilakukan yaitu pengumpulan data dan foto produk UMKM di Desa Gulon. Dilanjutkan dengan kegiatan Sosialisasi Sistem Pasar Digital dan Pendaftaran Merek Produk. “Mahasiswa kami arahkan untuk membuatkan Whatsapp Business sebagai wadah berjualan para pelaku UMKM dan katalog produk-produk UMKM Desa Gulon yang nantinya jika sudah terlaksana akan dilakukan sosialisasi ketika peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus 2022 mendatang di Desa Gulon,” jelas Dr. Sutanto pada rapat koordinasi di Kantor Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Magelang pada Selasa (2/8/2022). Mahasiswa KKN juga akan memberikan sosialisasi dan pelatihan kepada pemuda-pemudi Karang Taruna Desa Gulon guna membantu pengoperasian Sistem Pasar Digital ini ketika sistem sudah jadi dan siap digunakan. Sosialisasi Sistem Pasar Digital ini nantinya juga akan dilakukan saat ada kegiatan seremonial di sekitar Desa Gulon guna menumbuhkan keinginan warga sekitar untuk membuat produk unggulan yang dapat dijual dan dipromosikan guna memperbaiki perekonomian masyarakat di Kabupaten Magelang.
PUBLIKASI LOKASI DAN KELOMPOK MAHASISWA
Berikut kami sampaikan kepada seluruh mahasiswa peserta aktivitas membangun desa Kuliah Kerja Nyata periode semester Agustus 2022 Januari 2023. untuk selanjutnya dapat dikomunikasika dan merencanakan program bersama Dosen Pembimbing Lapangan masing-masing dapat dilihat pada file berikut
UPKKN MENYELENGGARAKAN PEMBEKALAN MAHASISWA KKN SEBELUM DIRTERJUNKAN KE MASYARAKAT
Unit Pengelola Kuliah Kerja Nyata (UPKKN) UNS menyelenggarakan pembekalan mahasiswa yang akan melaksanakan KKN. Tujuan diadakan pembekalan adalah agar mahasiswa lebih siap sebelum terjun kem masyarakat. Pembekalan KKN dilaksanakan pada hari Sabtu dan Minggu secara online. “Ucap syukur kepada Tuhan bahwa kita semua dapat melaksanakan kegiatan pembekalan KKN Periode Semester Agustus 2022-Januari 2023”, kata Prof. Dr. Sudibya, M.S., selaku Kepala UPKKN UNS Pembekalan hari pertama (25/6) dibuka langsung oleh Kepala UPKKN, Prof. Dr. Sudibya, M.S.,. Kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh narasumber. Materi tentang gambaran umum pelaksanaan KKN disampaikan oleh Dr. Suryadi Budi Utomo, M. S.. Yayan Suherlan, S.Sn., M. Sn. Menyampaikan materi terkait tata tertib pelaksanaan KKN. Dilanjutkan materi Mekanisme Pelaksanaan dan IT yang disampaikan oleh Sahirul Alim Tri Bawono, S.Kom., M.Eng. Setelah penyampaian materi dilanjutkan dengan sesi diskusi yang dimoderatori oleh Dr.Yudi Rinanto M.P. Pembekalan hari kedua (26/6) dilanjutkan dengan penyampain materi seperti materi teknologi tepat guna yang disampaikan oleh Dr.Yudi Rinanto M.P. Kemudian Drs.Waridi Hendro Saputro, M.Si. menyampaikan materi yakni komunikasi efektif. Materi Proposal dan Laporan KKN disampaikan oleh Dr. Suryadi Budi Utomo, M. S. Selain itu materi keuangan dan SPJ disampaikan oleh Tim Keuangan yakni Ernaningsih Sulestyowati, S.Sos. dan Dhimastuti Setyo Wahyuningsih. Setelah itu dilanjutkan dengan sesi diskusi yang dimoderatori oleh Sahirul Alim Tri Bawono, S.Kom., M.Eng. Mahasiswa cukup antusias dan kritis dalam berkegiatan pembekalan KKN. Harapannya melalui kegiatan pembekalan ini mahasiswa dapat siap ketika terjun di masyarakat. Sehingga mahasiswa dapat mengaplikasikan keilmuannya dengan maksimal. Moh Sayful Zuhri UPKKN UNS
UPPKN UNS KERJA SAMA IPB MELAKSANAKAN PEMBEKALAN KKN DATA DESA PRESISI
Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan salah satu mata kuliah berbasis pengabdian masyarakat yang dilaksanakan oleh mahasiswa di perguruan tinggi. Hal ini sesuai dengan pengamalan tri darma perguruan tinggi yakni pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan ini berupa praktik di lapangan dengan program kerja yang telah disusun. KKN ini merupakan sebuah konsep dalam memberikan kontribusi keilmuan selama berkuliah yang diaplikasikan di masyarakat Universitas Sebelas Maret (UNS) memberikan kesempatan kepada mahasiswa dalam program pengabdian masyarakat yakni KKN. Berbagai macam KKN dilaksanakan melalui Unit Pengelola Kuliah Kerja Nyata (UPKKN). Salah satu jenisnya di periode semester Agustus 2022-Januari 2023 adalah program data desa presisi yang bekerja sama dengan Institut Pertanian Bogor (IPB). Data Desa Presisi (DDP) merupakan sebuah inovasi yang dapat membantu dalam mengakhiri polemik menjadikan pembangunan desa yang tepat sasaran. Data tersebut menghadirkan data yang akurat. Inovasi dari DDP tidak hanya bersifat numerik namun juga berupa data spasial. Pelaksanaan KKN program DPP akan dilaksanakan di 4 lokasi yakni Wonogiri, Sragen, Boyolali, dan Karanganyar. Pendataan ini memberikan peluang di desa untuk mendapatkan data yang sesuai dan konkrit, sehingga data tersebut dapat berguna sebagai solusi dari Rencana Pembangunan Jangka Menengah Panjang (RPJMP). UPKKN UNS telah mengadakan pembekalan bagi calon dosen pembimbing lapangan (DPL) yang akan melaksanakan KKN sebagai DPL. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 3-5 Juni 2022 di UNS Inn. Selain calon DPL, kegiatan ini juga diikuti beberapa mahasiswa yang nantinya menjadi volunteer sebagai penggerak DPP di lokasi KKN. Serta dari pemerintah daerah yang akan dijadikan lokasi KKN turut serta mengikuti kegiatan ini. Kegiatan pembekalan ini selain materi di dalam ruangan, juga terdapat praktik di lapangan. “Semoga peserta yang mengikuti pembekalan Data Desa Presisi kerja sama IPB-UNS dapat bermanfaat terutama nantinya ketika pelaksanaan KKN dan kolaborasi ini semoga memberikan dampak yang nyata bagi desa yang ditempati KKN, kata Prof. Dr. Ir . Ahmad Yunus. M. S., Wakil Rektor Akademik dan Kemahasiswaan UNS ketika membuka acara pembekalan. Materi hari pertama yakni Konsep dan Filosofi Data Desa Presisi yang disampaikan oleh Dr. Sofyan Sjaf (IPB). Selanjutnya materi Pemanfaatan DDP untuk Pembangunan Desa yang disampaikan oleh Prof. M. Faiz Syuaib. Materi terakhir di hari pertama oleh La Elson, M.Si (IPB) dengan materi Pendekatan Spasial dalam Membangun Data Desa Presisi. Pada hari kedua dilaksanakan kegiatan praktik di area UNS. Pematerinya adalah La Elson, M.Si (IPB) dengan praktik Pemotretan Udara dengan Drone dan Mosaik Foto Udara. Selanjutnya La Elson, M.Si (IPB) berkolaborasi dengan Andi Yaodi Nurani Yamin, M.Si (IPB) memberikan materi tentang Pembuatan Peta Kerja dan Pembuatan Peta Desa. Pada hari ketiga, Lukman Hakim, M.Si (IPB) memberikan materi Teknik pengambilan data, SOP dan teknik membaca peta kerja. Materi Parameter dan definisi operasional disampaikan oleh Rajib Gandi, M.Si. (IPB). Selanjutnya Afan Ray Mahardika, M.Si memberikan materi Praktek pengoperasian Merdesa Apps, Merdesa Webs dalam collecting dan monitoring data. Pada sesi terakhir Rajib Gandi, M.Si. (IPB) bersama Eksa Rusdiyana, M. Sc. selaku Koordinator Bidang KKN Kemitraan melaksanakan sharing kepada peserta pembekalan terkait Strategi kerja KKN DDP IPB-UNS. “Semoga dengan kerja sama ini harapannya memberikan data yang cukup akurat dan spasial di lokasi KKN yang telah ditentukan dan kerja sama ini dapat terjalin seterusnya.” Kata Prof M. Faiz Syuaib, Wakil Kepala LPPM Bidang Kerja Sama IPB. Peserta sangat antusias dalam acara pembekalan Data Desa Presisi Kerja Sama IPB-UNS. Harapannya melalui pembekalan ini pelaksanaan KKN Data Desa Presisi IPB-UNS memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi masyarakat di lokasi KKN. Moh Sayful Zuhri UPKKN UNS
DALAM RANGKA DIES NATALIS KE-46 UNS, UPKKN BERPARTISIPASI EXPO PRODUK MAHASISWA KKN DI SOLO TECHNOPARK
Universitas Sebelas Maret menyelenggarakan Dies Natalis ke-46 pada tanggal 11 Maret 2022. Rangkaian pelaksanaan dies natalis ke-46 diantaranya adalah pameran produk inovasi. Pameran produk inovasi diikuti oleh fakultas, mitra UNS, serta mahasiswa KKN. Mahasiswa KKN menampilkan berbagai macam produk unggulan yang telah dilaksanakan di lokasi KKN sebagai hasil produk. Produk-produk mahasiswa KKN diantaranya adalah pupuk, olahan makanan, kerajinan, dan masih banyak lagi. Selain menampilkan produk unggulan, mahasiswa KKN, stand dihias semenarik mungkin untuk menarik pengunjung, Stand terhias mulai dari kain batik, balon, hingga pohon pisang, hal ini agar menjadi ciri khas masing-masing stand. Kegiatan pameran dilaksanakan mulai dari tanggal 11-13 Maret 2022 di Solo Technopark (STP). Pemilihan di Solo Technopark dikarenakan UNS telah bekerjasama untuk menyelenggarakan berbagai kegiatan di sana. Kegiatan dimulai pada pukul 09.00 – 17.00 setiap harinya. Pengunjung pameran dari civitas akademika UNS hingga masyarakat umum mengunjungi untuk melihat produk-produk yang telah tertata di stand. “Komitmen UNS telah disimbolkan dengan dibukanya gerbang ke-3 kampus yang langsung menghadap ke Solo Technopark,” ungkap Prof. Dr. Jamal Wiwoho, M , Hum selaku Rektor UNS ketika memberikan sambutan. Rektor UNS menyampaikan bahwa UNS akan memberikan kontribusi aktif dalam pemulihan ekonomi. Hal ini dilaksanakan guna mendorong pembangunan inovasi dan menghimpun modal sosial. Adanya sektor ekonomi kreatif, UNS telah bekerjasama dengan Solo Technopark (STP). Harapannya melalui kegiatan ini mahasiswa KKN dapat menyalurkan hasil produk ketika KKN di dalam expo. Kemudian dapat mengangkat produk-produk dari lokasi KKN agar dapat lebih berkembang. Selain itu dies natalis ke-46 UNS semoga selalu memberikan dedikasinya dalam mengembangkan ekonomi kreatif. Penulis Moh Sayful Zuhri UPKKN UNS
KKN Timor Leste UNS Membantu Penyandang Difabilitas Asah Kreatifitas
Salah satu tri darma perguruan tinggi adalah pengabdian masyarakat. Banyak kegiatan yang dapat dilakukan mahasiswa dalam pelaksanaan pengabdian masyarakat diantaranya adalah kegiatan KKN (Kuliah Kerja Nyata). Kegiatan KKN dilakukan semua mahasiswa yang telah memenuhi syarat termasuk mahasiswa asing. Pelaksaan KKN pada periode semester Februari-Juli terdapat satu kelompok KKN yang diikuti oleh mahasiswa asing di Timor Leste. Mahasiswa asing yang tergabung dalam KKN Timor Leste berjumlah 6 mahasiswa. Mahasiswa KKN Timor Leste melaksanakan berbagai bidang kegiatan seperti pendidikan, ekonomi dan lain sebagainya. Selain itu mahasiswa tersebut melaksanakan program mengasah kreatifitas bagi penyandang difabilitas dibawah pimpinan Roma Adrian Ola Duli. Meskipun secara simbolis pelaksanaan KKN telah ditarik, namun kegiatan tetap dapat dilaksanakan. Di bawah bimbingan Dr. Revi Gama Hatta Novika, SSt., M. Kes, mahasiswa KKN Timor Leste melaksanakan KKN di lokasi. Kegiatan di rumah difabilitas yakni pembuatan taman Bunda Maria, pelatihan kretaifitas, dan sosialisasi kewirahusaan bagi penyandang difabilitas. Selain itu dengan koordinasi dengan Moh Sayful Zuhri, M. Pd. selaku reviewer Tim KKN Timor Leste mahasiswa melaksanakan program pengabdian. Kegiatan dilaksanakan seperti mahasiswa pada umumnya yakni pengajuan proposal kegiatan hingga pelaksanaan KKN. “Mahasiswa KKN Timor Leste cukup aktif dalam koordinasi terkait pelaksanaan KKN.” kata Zuhri. Mahasiswa KKN memberikan pelatihan bagi penyandang difabilitas dalam mengasah kreatifitas. Pembuatan karya dalam kreatifitas seperti merajut, pembuatan rumah-rumahan, dan sebagainya. Selain untuk mengasah kreatifitas, dalam program ini juga dilaksanakan pelatihan kewirahusahaan yang nantinya dapat menjadi souvenir ketika berkunjung. Serta untuk menambah nilai jual mahasiswa KKN juga mempromosikan ke tempat wisata, hotel, dan melalui media sosial. Di rumah difabilitas terdapat taman Bunda Maria untuk beribadah. Program KKN pembuatan taman Bunda Maria juga dilaksanakan agar penyandang difabilitas lebih giat dalam beribadah. Ketika beribadahpun dapat nyaman dengan suasana taman yang baru. di tempat ibadah. Sabtu (6/3) telah dilaksanakan penarikan mahasiswa KKN Timor Leste. Pelaksanaan dilaksanakan secara hybrid yang dilanjutkan dengan kegiatan ramah-tamah. “Semoga mahasiswa UNS selalu memberikan manfaat bagi masyarakat kami dan semoga hubungan kerjasama ini masih terus berjalan ke depannya.” terang Roma Adrian Ola Duli ketika memberikan sambutan penarikan KKN. Harapannya mahasiswa KKN UNS selalu memberikan kebermanfaatan bagi masyarakat tak terkecuali bagi mahasisa asing. Dari hal ini semoga dapat pelaksanaan pengabdian masyarakat dapat teraplikatif dengan baik ketika telah lulus dari UNS. Moh Sayful Zuhri UPKKN UNS
Expo KKN 2021
Wakil Wali Kota Surakarta, Teguh Prakosa mengapresiasi produk hasil Kuliah Kerja Nyata (KKN) Univesitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta. Hal tersebut disampaikan secara langsung dalam pembukaan Expo Hasil KKN UNS pada Sabtu 20-11-2021 di Solo Techno Park. Selain itu, Ia juga mengunjungi beberapa stand pameran yang ada untuk menilik berbagai macam produk unggulan hasil kegiatan mahasiswa tersebut. Terdapat 150 stand dengan produk mencapai 1.155 jenis produk unggulan yang terdiri dari 212 produk digital, 246 produk edukasi, 157 teknologi tepat guna, 178 produk kerajinan, 212 produk olahan makanan, serta 150 produk kreatif lainnya. Berikut beberapa produk-produk yang dipamerkan
Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat Tingkat Nasional Ke 2 ‘Pemberdayaan Masyarakat Guna Mendukung Produktifitas Pasca Pandemi’
Pemberdayaan Masyarakat Guna Mendukung Produktifitas Pasca Pandemi Adalah Seminar Nasional yang akan diadakan pada 7-8 Oktober 2021.Perpanjangan :+ Penerimaan Abstrak batch 2 diperpanjang sampai 20 September 2021+ Pengumuman abstrak diterima 21 September 2021+ Full paper 30 September 2021 Untuk dapat mengikuti seminar tersebut dapat mengirim abstract paper dengan template (download file) dikirim pada alamat: https://bit.ly/SemnasPengabdian2. Detail pelaksanaan Seminar dapat dilihat pada gambar berikut: