Selasa (17/1) Unit Pengelola Kuliah Kerja Nyata (UPKKN) UNS telah menerjunkan 1.403 mahasiswa pada program MBKM Membangun Desa Periode I Tahun 2023. Pelaksanaan program pengabdian ini merupakan salah satu kegiatan MBKM yang diusung oleh Kemenristekdikbud. Pada kali ini sebanyak 123 desa dijadikan lokasi Program MBKM Membangun Desa Periode I. Kegiatan ini dilaksanakan secara hybrid yakni luring di Gedung Auditorium G.P.H. Haryo Mataram UNS dan melalui kanal Youtube UNS. 

“Mahasiswa diharapkan mampu menghadirkan solusi perubahan dan perbaikan yang terus menerus terhadap berbagai permasalahan yang terjadi di daerah. Saya berharap adik-adik mahasiswa dalam melaksanakan aktivitas KKN Membangun Desa ini bisa memberikan berbagai manfaat. Lebih lanjut, harapan kita bersama mahasiswa ketika turun ke lapangan, baik turun ke desa atau turun ke industri masyarakat, sekaligus dapat mengangkat permasalahan yang ada dan mampu meninggalkan dampak yang positif. Mudah-mudahan dalam pelaksanaan KKN ini bisa terlaksana dengan lancar,” ujar Prof. Dr. Ahmad Yunus, M. Sc. Selaku Wakil Rektor Akademik dan Kemahasiswaan dalam sambutannya. 

Prof. Yunus menambahkan bahwa Program KKN Membangun Desa ini melakukan pendekatan empat rekayasa, yakni rekayasa sosial, rekayasa teknologi, rekayasa finansial, dan rekayasa pasar.

Kegiatan Pelepasan simbolik dilaksanakan secara simbolik oleh Prof. Dr. Ahmad Yunus, M. Sc. Selaku Wakil Rektor Akademik dan Kemahasiswaan dan diterima secara simbolis oleh Tri Prasetyo Utomo, S.Si., selaku Kepala Desa Srimulyo, Sragen.

“Semoga selama mahasiswa KKN, ada hubungan berkelanjutan dan berkesinambungan yang baik untuk kemajuan desa-desa kami. Karena tujuan desa tak akan tercapai apabila keberjalanannya tak didampingi oleh kampus. Kami sangat berterima kasih karena sangat terbantu dengan adanya program KKN ini,” tutur Tri.

Semoga kegiatan Program MBKM Membangun Desa Periode I Tahun 2023 dapat bermanfaat bagi masyarakat serta mempunyai program yang berguna dan dapat dikembangkan untuk warga desa.

Penulis

Moh Sayful Zuhri